Prodi Manajemen Dakwah melaksanakan MoA dengan TVRI Sumatera Selatan dan Rumah Tahfiz Rahmat Palembang

Prodi Manajemen Dakwah melaksanakan MoA dengan TVRI Sumatera Selatan dan Rumah Tahfiz Rahmat Palembang

Palembang - Dilaksanakan di Lantai 4 ruang seminar Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Raden Fatah Palembang, yang dihadiri oleh Kepala Stasiun LPP TVRI Sumsel dan Pimpinan Rumah Tahfiz Rahmat.

Oleh : Candra Darmawan

MD UIN RF 02/12/2020. Masih dalam suasana covid 19 di kota Palembang, tetapi tidak menyurutkan semangat dari pihak TVRI dan Rumah Tahfiz Rahmat Palembang dengan Prodi Manajemen Dakwah FDK UIN Raden Fatah Palembang untuk melaksanakan kegiatan penandatanganan Kerjasama (MoA).

Dalam kesempatan yang sama DR. Achmad Syarifudin, MA selaku Dekan FDK UIN Raden Fatah Palembang menyambut baik kegiatan ini, untuk mendukung IKU Rektor sebanyak 60 % prodi-prodi yang ada dilingkungan UIN Raden Fatah terakreditasi A, oleh karena itu FDK selalu mensuport kepada seluruh prodi-prodi yang akan mengembangkan kerjasamanya kepada semua pihak. Hari ini prodi Manajemen Dakwah melaksanakan MoA dengan TVRI Sumatera Selatan dan Rumah Tahfiz Rahmat Palembang, dan penandatanganan ini langsung dilakukan oleh Kepala Stasiun LPP TVRI Sumatera Selatan Drs. Sukirman dengan Ketua Prodi Manajemen Dakwah Candra Darmawan, M.Hum, dan setelah itu juga dilanjutkan dengan penandatanganan MoA prodi Manajemen Dakwah dengan Rumah Tahfiz Rahmat Palembang yang langsung ditandatangani oleh pimpinan Rumah Tahfiz Rahmat Imron Supriyadi.

Candra Darmawan selaku ketua prodi Manajemen Dakwah merasakan begitu berat tanggung jawab ini, karena esensinya dari kerjasama bukanlah di penandatanganannya, tetapi bagaimana kerjasama ini betul-betul dapat terlaksana secara baik untuk peningkatan kualitas akademik dari prodi Manajemen Dakwah, terutama kerjasama ini dapat dirasakan oleh mahasiswa dengan program yang nyata, kiprah mahasiswa dan dosen melakukan tridharma PT di lembaga TVRI maupun rumah tahfiz Rahmat ini, dosen bisa melakukan pengabdian masyarakat di kedua lembaga tersebut, TVRI dan Rumah Tahfiz Rahmat ini.

Imron Supriyadi selaku pimpinan Rumah Tahfiz akan bersinergi dengan prodi Manajemen Dakwah dalam hal tridharma Perguruan tinggi, kita welcome kepada civitas akademika prodi Manajemen Dakwah, bagi mahasiswa yang akan melakukan penelitian di rumah tahfiz kami persilahkan, begitupula kepada dosen prodi Manajemen Dakwah yang akan melaksanakan pengabdian masyarakat ke rumah tahfiz kami akan kita siapkan, yang jelas kami akan senantiasa membuka pintu untuk melakukan kegiatan-kegiatan yang positif jelas Imron. Sementara untuk di TVRI bagi mahasiswa prodi Manajemen Dakwah yang akan melaksanakan kegiatan magang, ppl dan penelitian dan kegiatan-kegiatan yang sudah terprogram baik itu dari prodi maupun dari TVRI akan dibicarakan secara khusus, jelas Sukirman sebagai kepala LPP TVRI Sumatera Selatan. (cd)

Komentar

Kerjasama

Kerjasama dengan perusahaan, lembaga, instansi, dll.